IHSG Melemah ke Level 3.100

Be-Uu Menulis : Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akhirnya ditutup melemah tipis 5 poin dan jatuh ke bawah level 3.100. Investor memanfaatkan kenaikan tinggi IHSG tadi pagi untuk melakukan aksi ambil untung (profit taking).

IHSG dibuka naik ke level 3.105,221 dan langsung menguat ke level 3.138,488, naik 34 poin dari penutupan akhir pekan kemarin di level 3.104,733.

Mengawali perdagangan, IHSG langsung melesat tinggi dipicu aksi beli massif pada saham-saham unggulan di segala sektor. Penguatan bursa-bursa regional Asia yang lanjut naik juga memberikan proyeksi positif pada pergerakan pasar.

Rupanya, kenaikan ini kemudian dimanfaatkan oleh sebagian pelaku pasar untuk melakukan aksi ambil untung (profit taking). Tekanan jual pun melanda sebagian saham-saham unggulan hampir di semua sektor. Sisanya terjerembab di zona merah.

IHSG akhirnya jatuh ke zona merah dan sempat menyentuh level 3.089,641. Koreksi ini menjadikan IHSG menjadi satu-satunya bursa di Asia yang mengalami koreksi. Bursa-bursa utama Eropa pun dibuka menguat pada perdagangan hari ini.

Untungnya, pada akhir perdagangan terjadi perlawanan dari kubu pembeli, sehingga IHSG pun hanya terkoreksi tipis. Rentang pergerakan IHSG hari ini antara 3.089,641 hingga 3.138,488.

Data transaksi asing masih mencatat pembelian bersih (foreign net buy) sebesar Rp 48,645 miliar.

Pada penutupan perdagangan Senin, (30/8/2010), IHSG ditutup melemah 5,168 poin (0,16%) ke level 3.099,565. Sedangkan Indeks LQ 45 turun 1,230 poin (0,20%) ke level 585,450.

Perdagangan berjalan cukup ramai dengan frekuensi transaksi di seluruh pasar mencapai 94.226 kali pada volume 5,310 miliar lembar saham senilai Rp 3,209 triliun. Sebanyak 94 saham naik, 102 saham turun dan 91 saham stagnan.

Bursa-bursa regional seluruhnya menguat:

  • Indeks Hang Seng menguat 139,87 poin (0,68%) ke level 20.737,22.
  • Indeks Nikkei 225 naik 158,20 poin (1,76%) ke level 9.149,26.
  • Indeks Straits Times menguat 16,22 poin (0,55%) ke level 2.954,96.
  • Indeks KOSPI naik 30,57 poin (1,77%) ke level 1.760,13.


Saham-saham yang menguat tinggi dan masuk dalam jajaran top gainers diantaranya Indospring (INDS) naik Rp 500 ke Rp 5.000, Astra International (ASII) naik Rp 300 ke Rp 47.800, Indo Tambang (ITMG) naik Rp 300 ke Rp 40.250, Gudang Garam (GGRM) naik Rp 250 ke Rp 39.500. Indofood (INDF) naik Rp 250 ke Rp 4.825.

Sementara saham-saham yang mengalami penurunan di jajaran top losers antara lain Mandom (TCID) turun Rp 300 ke Rp 7.900, BTPN turun Rp 300 ke Rp 10.200, Indocement (INTP) turun Rp 250 ke Rp 18.000, Bukit Asam (PTBA) turun Rp 150 ke Rp 17.700.

Related Post



 
Design by Anjar